Sabtu, 14 Oktober 2017

13 Oktober 2017

Nampaknya gue mulai kehabisan ide buat ngasih judul di entri gue kali ini. gue ngutang banyak hal soal tulisan gue, banyak ide-ide dan curhatan curhatan yang hanya terbatas untuk berkecamuk dalam pikiran tapi belum dapat disampaikan secara layak disini. khusunya ke pad dan ain, my-writing-vibes walopun gue gatau apa arti vibes sampe sekarang:") hahaha

nah! tampaknya gue lumayan seneng kemarin *tampaknya* banyak hal yang buat gue seneng sih. aaand jadi gini, ceritanya gue udah masuk di blok bedah mulut 2 (oromaxillofacial II) kemarin. kalau di bedah mulut 1 gue belajar soal cabut gigi dan jahit menjahit, soal pengobatan dan penanganan pada pasien khusus seperti epilepsi dan trigeminal neuralgia (sindrom sakit seperti terbakar listrik) di blok ini gue diajar hal-hal yang lebih kompleks, seperti tumor, pembedahan abses, jahitan demi jahitan kompleks, sampai materi materi yang pastinya gue masih merasa asing (maklum, baru jalan seminggu)

kebetulan nih ye, temen gue consult gitu soal benjolan pada rahangnya yang terlihat "aneh" ke dok R, spesialis bedah mulut. sontak temen2 gue tentunya kaget dong ya, karena after 2 years kok baru sadar ada sesuatu di rahangnya. dan dokter menyarankan agar si kahfi ini foto panoramik dulu dan wajib membawanya besok saat perkuliahan. nah langsung di hari kedua, saat CSL berlangsung alhamdulillah analisis dokter menyatakan bahwa benjolan pada temen gue tsb bukanlah tumor,melainkan penebalan otot oleh karena keseringan mengunyah 1 sisi. gue yang penasaran juga melihat beberapa temen yang sok2an check up mengenai rahang mereka yang clicking, gue ikutan maju ke depan. entah apa yang ada di pikiran gue saat itu... gue consult juga dan throwback mengenai kejadian 3 tahun lalu.

awalnya dokter menjawab pertanyaan temen gue dan bilang
"mungkin kamu terlalu banyak makan yang keras. memaksa rahang kamu, yaa contohnya makan gore-gore. tau tidak gore-gore?"

dan dengan pedenya gue jawab "saya tau dok" *senyum selebar mungkin sampe otot gue nyeri*
*gue optimis maksudnya pasti daging yang kayak di palu*

sontak si dokter ngalihin pandangannya ke gue
"iya yang jagung yang sering orang bugis bikin itu kan...."*dia ngangguk yakinin gue* *gue senyum awkward* *ikutan antara pengen ngangguk dan geleng kepala*
.
.
.
*hening*

setelah selesai, gue ancang2 angkat tangan. gue udah siap banget untuk merangkai kata demi kata sedramatis mungkin WKWKWK. pertanyaan tersebut gue buka dengan retorika emosional *BOHAHAHA*

"dok, 3 tahun lalu...saya mengalami kecelakaan hebat"

di awal kalimat, gue merasakan perubahan ekspresi dokter dengan bahasa tubuh yang mulai menseriusi perkataan gue. raut wajahnya sedikit bergerak, artinya respon dari cerita gue berbuah manis.

cerita demi cerita,
"...yang ingin saya tanyakan dok, apakah benjolan dan ketidaksimetrisan wajah pada pipi kanan saya merupakan pertumbuhan dari jaringan parut, cacat pada otot saya atau ini adalah tumor?"

"kalau mata kamu kemarin biru, berarti ada fraktur di 1/3 maksila atas atau tengah"
dan beliau suruh gue menggigit dan membuka mulut

"aman, gak ada deviasi atau pergerakan dari rahang kamu" *gue bernapas lega*
"sempat ct scan kemarin?" beliau lanjutin pertanyaannya.
"dilarang dok sama dokter sarafnya. karena lagi dalam pertumbuhan jaringan otak"
"siapa bilang?kalau kamu kemarin gegar otak ringan, harusnya bisa di ct-scan. itu benar benar not common sense" gue geleng dan berusaha jelasin  gue masih SMA saat itu dan si dokter bener bener ga terima.

akhirnya ya... setelah 3 tahun gue bertanya tanya tentang pipi gue sebelah kanan. mungkin ini alasan Allah menempatkan gue di fkg, biar dapat jawaban yang lebih riil dan lebih puas. dan kalau kalian pengen tau gue harus menjalani pemeriksaan apa selanjutnya?yakni ct scan 3d, untuk pemeriksaan otot dan soft tissue lainnya. but so far dokter berusaha yakinin gue kalau gue bener2 gak apa apa dan diakhir kata....

"oini ndapapa kok. masih tetap terlihat j*n**s* " sontak gue diteriaki seangkatan. hati gue bener2 dibuat geger!!!!!

_________________________________________________________________________________

Mengenai kebahagiaan kedua, kemarin adalah ulang tahun ketua angkatan gue. kebetulan gue dianugerahi angkatan yang bener bener kompak kayak keluarga, yang bisa ngerti gue lebih dari gue sendiri. as always ada surprise buat si ketua, doa doanya bikin sedih lho... "semoga sama sama lulus jadi dokter, dan janganki lupa temanta" gue baper setelah setiap ups and downs yang udah kita lewatin sama sama.

dan kebetulannya lagi... saat praktikum setiap individu diwajibkan membawa telur, tapi ternyata gak kepake. and guess... telurnya diceplok semua di zul, dan parahnya apa(???) semua saling kejar, saling lari buat balas dendam yang buat fkg seperti tawuran. bahkan di depan maba pun kita kejar kejaran kayak anak kecil yang baru lepas dari kandang. i cant ask for more. i am so blessed for today!!Alhamdulillah:)






Share: